SEPUTAR INFO PENYAKIT DAN INFO KESEHATAN

 

Bell's Palsy (Belpasi)

Share on :

Bell's Palsy (Belpasi)

Bell's Palsy (Belpasi) merupakan gangguan neurologis yang menyerang saraf kranial ketujuh (fasial), yang menyebabkan kelemahan atau paralisis fasial unilateral. Serangannya berlangsung cepat. Gangguan ini bisa menyerang orang berusia berapapun, namun paling sering adalah orang berusia 20 sampai 60 tahun.
Pada 80%-90% pasien, gangguan ini reda secara spontan dan sembuh secara menyeluruh dalam waktu 1 sampai 8 minggu. Akan tetapi pasien berusia dewasa mungkin akan terlambat sembuh. Jika kesembuhannya parsial, kontraktur bisa terjadi disisi wajah yang mengalami paralisis. 
Bell's Palsy bisa muncul kembali disisi wajah yang sama maupun berseberangan.




Penyebab Bell's Palsy
- Iskemia, tumor, meningitis atau trauma lokal
- Saraf kranial ketujuh yang mengalami rintangan oleh reaksi inflamatorik
- Penyakit akibat virus (paling sering adalah herpes simplex atau herpes zoster)

Tanda dan Gejala Bell's Palsy
- Fenomena Bell : penutupan mata yang tidak menyeluruh disisi yang melemah menunjukkan pergerakan yang normalnya ditutup oleh kelopak mata. Mata berputar keatas saat akan ditutup, disertai air mata berlebihan.
- Hipersensitivitas terhadap bunyi
- Pelemahan fasial unilateral, kadang-kadang disertai nyeri pegal di sekitar sudut rahang atau dibelakang telinga.
- Pelemahan sisi yang ditandai dengan mulut terkulai (menyebabkan pasien mengeluarkan saliva dari sudut mulutnya).
Gangguan kemampuan menutup mata dan penyimpangan persepsi indera pengecap dibagian anterior lidah yang diserang.



Uji Diagnostik pada Bell's Palsy
- Setelah 10 hari, elektromiografi (EMG) membantu memprediksi tingkat kesembuhan yang diharapkan dengan membedakan kerusakan konduksi sementara dengan interupsi patologis serabut saraf.

Tindakan Penanganan Bell's Palsy
- Kortikosteroid bisa meringankan edema saraf fatal dan meningkatkan konduksi saraf dan aliran darah.
- Setelah hari ke 14 terapi kortikosteroid, elektroterapi bisa membantu mencegah atrofi otot fasial.

Informasi Seputar Alat Kedokteran & Kesehatan klik DISINI.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------
Untuk info bisnis masakan Jepang Okonomiyaki & Takoyaki pelajari info detailnya DISINI.

 

Info PROPERTI

Info Alat Kedokteran

Peluang Bisnis!

Peluang Bisnis Kuliner Jepang MAU?
OTAYAKIMU | Spesialis Okonomiyaki & Takoyaki

Mengajak anda bergabung bersama kami untuk menjadi mitra kami.

Info Mitra / Waralaba :

Pin.5B28812B
Hp.081210707041
Email : Otayaki@yahoo.com
Twitter : @otayakimu
Website : www.otayaki.com/p/info-kerjasama.html